Cara Memindahkan Aplikasi Android ke Kartu Memori (MicroSD) Tanpa Aplikasi

Heiyoo Geng.. Sebelumnya Saya ucapkan Terima Kasih telah berkunjung..
Pada kesempatan kali ini kita bersama sama akan mempelajari menganai Bagaimana cara memindahkan aplikasi Android dari Internal Memori Smartphone ke MicroSD (Micro Secure Digital). Tanpa Aplikasi.

Sebelum kita mulai Langkah-langkah Memindahkan aplikasi ke kartu memori, ada baiknya dibahas terlebih dahulu mengenai apa itu kartu memori Micro Secure Digital atau disingkat dengan MicroSD. Lalu Apa bedanya dengan SD Card dan Mini Card, lanjutnya kenapa ada pembagian class pada tiap MicroSD, dimulai dari class terendah class 0 dan class tertinggi, yaitu class 10.

MicroSD, Mini Card dan SD Card pada dasar nya sama,yaitu berfungsi sebagai memori penyimpan data,baik berupa foto, video, dan file lainnya. Sedangkan yang membedakan adalah dari segi ukuran. Seperti Gambar dibawah ini:
SD Card, Mini Card, dan Micro SD

Untuk Micro SD digunakan pada Perangkat Ponsel yang memiliki slot MicroSD, Sedangkan SD Card digunakan pada perangkat Kamera, PC/Laptop dan lainnya. Pada sekitar tahun 2001 SanDisk Corporation, Matsushita (Panasonic), dan Toshiba secara Resmi Mengeluarkan dan Memperkenalkan SD Memory Card atau Secure Digital.

dan untuk pembagian Class pada SDCard,MiniCard, dan MicroSD sebagai berikut :
Class 0 belum memiliki kecepatan/kemampuan Transfer Rate minimum yang spesifik.
Class 2 memiliki kecepatan/kemampuan Transfer Rate minimum 2 MB/s, kecepatan paling rendah untuk Micro SDHC (Secure Digital High Capacity).
Class 4 memiliki kecepatan/kemampuan Transfer Rate minimum 4 MB/s.
Class 6 memiliki kecepatan/kemampuan Transfer Rate minimum 6 MB/s.
Class 10 memiliki kecepatan/kemampuan Transfer Rate minimum 10 MB/s.
*Semakin Tinggi nilai Class pada memori card, semakin tinggi kecepatan/kemampuan Transfer Rate (Pemindahan Pengiriman Data).

Baik, selanjutnya langsung kita lakukan langkah-langkah bagaimana cara memindahkan aplikasi android dari internal memori smartphone ke kartu memori?

Langkah Pertama :
Buka Pengaturan pada tampilan Smartphone Anda.
Pengaturan
Langkah Kedua:
Pilih Menu Aplikasi
Aplikasi

Langkah Ketiga:
Pilih Manager Aplikasi


Manager Aplikasi
Langkah Keempat :
Pada Langkah ini, silahkan Anda pilih Aplikasi yang ingin Anda pindahkan ke Kartu Memori.

*Perlu di ingat, untuk Aplikasi yang bisa dipindahkan Adalah Aplikasi Hasil dari unduhan (Download), dan beberapa Aplikasi bawaan Smarphone tidak dapat dipindahkan...
Aplikasi Hasil Download


Pilih Aplikasi yang ingin dipindahkan
Langkah Kelima:
Pada Langkah Kelima ini, anda sudah bisa memindahkan Aplikasi Unduhan anda ke Kartu memori.
Pindahkan ke Kartu SD

Sampai disini Anda telah Berhasil memindahkan Aplikasi Android. Semoga Bermanfaat, Jika ada kendala dan pertanyaan, silahkan tinggalkan jejak dikolom komentar dibawah, atau bisa melalui layanan Chating 24 Jam disudut kanan bawah. 24 jam siap membantu Anda.

*Cara diatas digunakan Pada Smartphone Samsung Seri J. Dan kemungkinan Hampir Sama Langkah-Langkah nya dengan Smartphone berbasis Android Lainnya.

0 Response to "Cara Memindahkan Aplikasi Android ke Kartu Memori (MicroSD) Tanpa Aplikasi"

Post a Comment

Terima Kasih atas Kunjungan Anda. Mohon tinggalkan Kritik dan Saran Anda